Minggu, 30 September 2012

Penyakit Typus


penyakit typus
PENYAKIT TYPUS
Typhus (tipus) 
 adalah penyakit yang disebarkan oleh bakteri Salmonella typhi. Penularannya bisa melalui kontak antar manusia atau melalui makanan yang masuk ke dalam tubuh terutama air minum yang tidak bersih. Terutama jika kondisi daya tahan tubuh kita sedang menurun, maka kontak langsung dengan si penderita akan memudahkan kita untuk tertular penyakit tipus.obat penyakit typus.
Oleh karena itu bagi penderita penyakit typhus hendaknya peralatan makan, minum, handuk dll dipisahkan agar tidak menulari anggota keluarga lainnya yang masih sehat. Penyakit ini bisa sangat berbahaya jika tidak segera dilakukan pengobatan sedini mungkin, karena dapat mengakibatkan pendarahan usus ataupun kebocoran usus..(hiiii.. ngeri banget yah..). penyakit typus
Berikut beberapa gejala Penyakit Typus yang harus kita perhatikan:
  • Demam dengan panas yang makin lama makin tinggi, gejala ini biasanya terjadi pada minggu kedua dan ketiga selam 7-10 hari dan baru turun perlahan-lahan pada minggu keempat.
  • Selama demam tinggi penderita biasanya sering mengigau, dan ingatannya menurun atau tidak dapat berfikir secara jelas.
  • Hilangnya nafsu makan, sehingga menyebabkan badan terasa lemas dan berat badan berkurang.
  • Otot terasa nyeri
  • Buang air besar tidak teratur, sembelit dan diare.
  • Sakit kepala yang hebat, menggigil dan keluar keringat dingin.
  • Mual, muntah-muntah, dan perut terasa sakit.
  • Batuk dan perdangan pada cabang tenggorokan.
  • Timbul beberapa bercak kecil berwarna merah dadu di daerah dada dan perut.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan bagi penderita penyakit typus,
  • Hindari makan makanan berserat tinggi yang mengharuskan usus  bekerja lebih keras untuk mencernanya, seperti buah2an, sayur2an, daging, puding dan yogurt.
  • Hindari makan makanan pedas, asam dan asin karena dapat mengakibatkan infeksi pada usus yang sedang mengalami luka.
  • Makanlah makanan yang lunak dan mudah dicerna, seperti nasi tim, bubur dan diberi kuah.
  • Kunyahlah makanan sampai sehalus mungkin sebelum ditelan.
  • Perbanyak minum, bila perlu minuman berisotonik, seperti pocari sweet dan mizone.
  • Makanan, minuman, peralatan makan dan minum harus benar2 higienis, jauh dari kuman.
  • Disiplin mimun obat yang diberikan oleh dokter
  • Dan yang paling penting adalah bedrest, istirahat total agar proses penyembuhan bisa berjalan dengan cepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar